Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Keindahan Surga Tersembunyi Bukit Belong Gunaksa

Keindahan Surga Tersembunyi Bukit Belong Gunaksa

Pulau Dewata Bali yang sudah terkenal akan keindahan panorama alam, seni dan budaya, keindahan alam seakan tak ada henti hentinya terus bermunculan, salah satu destinasi tersembunyi dengan sajian keindahan alam Bukit Belong Gunaksa, pemandangan alam yang di sajikan dengan perpaduan ketenangan, wisatawan kerap menyebut Bukit Belong Gunaksa sebagai surga tersembunyi, destinasi ini sangat cocok untuk anda yang sedang mencari tempat untuk bersantai.


Image Bukit Belong Gunaksa
image from @dreamchaser_traveller



Mari bahas bersama-sama keindahan panorama alam yang di miliki Bukit Belong Gunaksa ;

A. Mengenal Bukit Belong Gunaksa

Bukit Belong Gunaksa yang berlokasi di Desa Gunaksa, Klungkung. Dengan lokasi cukup tinggi dan sangat strategis jauh dari keramaian, menikmati pemandangan dari atas bukit sembari merasakan udara yang sejuk seakan memberikan ketenangan yang tidak bisa di dapat dari tempat lainnya.

B. Pesona Alam yang Indah

Ketika tiba di Bukit Belong Gunaksa anda akan menerima sambutan udara yang sangat sejuk dengan di iringi pemandangan yang sangat indah. Di sekeliling Bukit Belong di selimuti oleh rumput-rumput hijau. Selain dari keindahan alam para wisatawan juga akan mendapat pengalaman hiking dari berbegai medan, karena banyak jalur yang bisa di akses untuk menuju ke atas Bukit Belong Gunaksa. Jangan sampai melewatkan pemandangan dari matahari terbit dari atas Bukit Belong.

C. Aktivitas Menarik di Bukit Belong Gunaksa

Menikmati pemandangan sembari bersantai menghirup udara segar memang sangat sayang untuk di lewatkan, namun ada aktifitas menarik yang bisa dinikmati di Bukit Belong Gunaksa seperti mengikuti sesi yoga, melakukan gerakan yoga yang ditemani dengan udara sejuk akan memberikan ketenangan 2 kali lipat, dan juga bagi wisatawan yang gemar dengan aktifitas extream juga bisa mencoba olahraga paralayang, meluncur dari ketinggian menggunakan tali akan menguji adrenalin anda.

D. Tips dan Saran Mengunjungi Bukit Belong Gunaksa

  1. Jika hendak berkunjung ke destinasi Bukit Belong Gunaksa pastikan memakai pakaian yang nyaman dan memakai alas kaki yang cocok untuk mendaki bukit.
  2. Jangan lupa untuk membawa bekal seperti snack yang bisa menghilangkan lapar dan juga air, karena lokasi berada di areal perbukitan anda tidak akan menemukan warung di sana.
  3. Jika tujuan anda ke Bukit belong Gunaksa untuk melakukan olahraga extream paralayang pastikan menghubungi operator profesional.
  4. Hal penting dan tidak boleh ditinggalkan adalah smartphone atau camera. Sangat di sayangkan jika melewatkan mengabadikan moment saat mengunjungi destinasi Bukit Belong.

E. Keunikan Pesona Budaya Lokal

Bali memang sudah terkenal akan kekayaan pesona alam dan budaya lokalnya. Saat anda berkunjung ke Bukit Belong Gunaksa anda bisa mencoba berinteraksi dengan masyarakat di sekitar sembari mengenal lebih jauh aktifitas-aktifitas menarik warga logal di sekitar Bukit Belong. Selain itu juga bisa mencoba aneka jenis makanan tradisional dengan cita rasa yang lezat dan unik.

F. Lokasi dan akses menuju Bukit Belong Gunaksa

Jl. Raya Gunaksa, Desa Gunaksa, Kecamatan dawan, kabupaten Klungkung, Provinsi Bali.

Berikut ini adalah beberapa jalur akses tercepat yang dapat Anda lalui saat hendak menuju ke Bukit Belong Gunaksa ;

a. Dari Bandara Ngurah Rai

Jika anda berada di seputaran Bandara International Ngurah Rai, anda bisa menggunakan transfortasi umum seperti taxi ataupun menyewa kendaraan pribadi roda empat maupun roda dua. Untuk menuju ke Bukit Belong Gunaksa input alamat di atas pada google map setelah itu anda bisa langsung menuju ke arah utara dengan mengikuti jalur jalan yang sudah di arahkan google map.

b. Dari Ubud

Buat anda yang menginap atau berada di seputar Ubud bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun taxi, jalur yang di lalui untuk menuju Bukit Belong Gunaksa mulai dari Jl. raya tegalalang, tampaksiring, Goa gajah, Gianyar dan Jl raya Kusamba, selalu periksa rutenya agar anda tidak salah memilih jalur.

c. Dari Kuta atau Seminyak

Untuk anda yang menginap atau berada di seputaran seminyak atau kuta, waktu yang di tempuh mungkin lebih lama ketimbang dari ubud dan bandara ngurah rai, karena kuta dan seminyak lokasinya cukup jauh untuk menuju ke Bukit Belong Gunaksa. Jalur yang di lalui pada umumnya mulai dari Jl. Sunset road, Jl, by pass ngurah rai, Jl raya tampaksiring. Jl raya goa gajah, Jl raya gianyar dan jl raya kusamba.

Jika anda menggunakan kendaraan pribadi atau sewaan di sarankan menggunakan google map agar di berikan rute tercepat, atau juga bisa bertanya pada pihak hotel di tempat anda menginap, agar di berikan saran waktu yang pas untuk melakukan perjalanan, sangat di sayangkan jika anda tidak dapat menyaksikan keindahan matahari terbenam dari Bukit Belong Gunaksa.

G. Harga ticket masuk Bukit Belong Gunaksa

Untuk memasuki area Bukit Belong Gunaksa anda akan di kenakan tarif seharga Rp.5000, namun harga ticket ini hanya sementara, sewaktu waktu harga bisa saja mengalami kenaikan menurut kondisi dan situasi.

Sangat menarik bukan tidak salah jika wisatawan memberi julukan surga tersembunyi pada destinasi Bukit Belong Gunaksa. Selain menyajikan pemandangan yang indah, anda juga bisa menikmati udara segar dari bukit belong dan aktifitas menarik lainnya seperti hiking, olahraga paralayang dan yoga. Jika anda sudah memutuskan untuk mengunjungi Bukit Belong Gunaksa ingat selalu tips-tips di atas seperti menggunakan pakaian ringan, membawa bekal dan tidak lupa membawa kamera atau smartphone.

Post a Comment for "Keindahan Surga Tersembunyi Bukit Belong Gunaksa"